Bagi penggemar acara variety Korea pastinya tidak asing dengan permainan ‘Mafia’. Seperti namanya, permainan ini melibatkan seorang (kadang lebih dari satu orang) mafia, yang akan membunuh penduduk biasa setiap malam. Pemain lainnya kemudian akan berusaha menebak siapa mafia tersebut untuk menghentikan mafia dan memenangkan permainan. Nah, apa jadinya kalau permainan ini dimainkan pada kehidupan nyata? Tentunya akan sangat menegangkan sekaligus mengerikan, ya. Inilah yang mungkin akan kamu rasakan saat nonton drama Korea Night Has Come, yang mulai tayang pada 3 Desember 2024 lalu.
Drama dengan genre misteri thriller ini disutradarai oleh Lim Dae Woong, dengan Kang Min Ji sebagai penulis skrip dramanya.
Sinopsis Drama Night Has Come
Cerita Night Has Come dimulai dari serombongan murid kelas 2 SMA Yooil, yang tengah mengikuti wisata sekolah setelah selesai mengikuti ujian tengah semester (UTS). Perjalanan yang seharusnya menyenangkan itu merubah menjadi menegangkan ketika sebuah aplikasi secara tiba-tiba terinstall pada ponsel semua peserta retret. Aplikasi tersebut menginformasikan bahwa permainan mafia akan segera dimulai dan mereka harus mengecek identitas masing-masing.
Mengira bahwa aplikasi tersebut hanya sebuah aplikasi permainan biasa, mereka pun tidak serius dalam menjalankan perintah dari aplikasi tersebut. Namun, esok harinya seorang siswa ditemukan tewas tergantung. Seluruh siswa pun panik dan mulai sadar bahwa aplikasi tersebut merupakan permainan nyata. Apalagi, mereka ternyata terjebak, tidak bisa keluar dari lokasi retret tersebut. Mereka yang berusaha kabur dari lokasi berakhir dengan mengenaskan sesaat setelah melewati garis putih yang memisahkan lokasi dengan lingkungan sekitar.
Perjuangan dan perang psikologi pun mulai terjadi di antara para siswa demi bertahan hidup. Mereka pun mulai serius dalam menjalankan pilihan pada aplikasi tersebut. Kelompok-kelompok siswa pun mulai tercipta demi mendapatkan dukungan dalam permainan.
Beberapa siswa yang menonjol dalam permainan ini di antaranya adalah Lee Yeon Seo (Lee Jae In) yang memanfaatkan kemampuan observasi dan berpikir secara logisnya yang sangat baik untuk bertahan hidup. Ada juga Kim Jun Hee (Kim Woo Seok), ketua kelas yang memiliki rasa tanggung jawab dan keadilan yang tinggi. Lalu Oh Jeong Won (Choi Ye Bin) seorang siswa misterius dan penyendiri yang merupakan siswa rangking 1 di sekolah. Bersama-sama mereka pun berusaha untuk mencari siapa dalang dari permainan tersebut dan berusaha menghentikan permainan yang kejam itu.
Daftar Pemain Night Has Come
Selain temanya yang unik karena melibatkan permainan, pemain dari drama Night Has Come ini terdiri dari aktor dan aktris muda berbakat Korea yang tengah naik daun. Seperti Kim Woo Seok yang lebih dulu debut sebagai anggota grup idol. Ada juga Lee Jae In yang telah mengantongi dua award, salah satunya sebagai Aktris Pendatang Baru terbaik pada Baeksang Awards ke-55 pada tahun 2019 lalu.
Kemudian ada juga Choi Yebin yang sebelumnya sudah menarik perhatian melalui aktingnya sebagai Ha Eun Byeol pada drama The Penthouse (2020). Lalu ada Cha Woo Min yang baru saja memulai debutnya pada tahun 2021 lalu.
Penasaran dengan akhir dari permainan Mafia yang menjadi kenyataan ini? Night Has Come sudah bisa kamu tonton secara maraton hanya di aplikasi VIU!